Senin, 28 Oktober 2013

Keep Calm and DIY

  • Huaa.. Aku kalang kabut!!! Gimana nggak kualahan coba, aku harus melakukan semua pekerjaanku dengan seksama. Mulai dari membantu pekerjaan ibu dirumah, praktek kerja  selama 8 jam, mengerjakan pesanan flanel , belajar untuk persiapan kelulusan, memikirkan kelancaran usaha mendatang dan lainl-lain yang membuatku stress, mudah sakit, mudah mengeluh  dan kembali kepada intinya aku kualahan menghadapi semuanya .
  •  aku ingin fokus pada satu pekerjaan, tapi tak bisa kupungkiri karena yang aku kerjakan memang banyak. Bukan berarti sok sibuk, tapi memang tangan ini tak bisa diam begitu saja. Ada saja yang harus di kerjakan tapi lama-lama kalau dirasakan  memang lelah , aku ingin keluar dari kegiatan yang terlalu menekan pikiranku dan memforsir tenagaku. Aku ingin duduk di kursi malas, bersantai-santai, refreshing sepanjang hari dan berharap seseorang peri datang untuk menyelesaikan semua pekerjaanku #uhh enggak mungkin banget kan -_- . Tapi apa semua itu menyelesaikan semuanya? Jawabanya jelas tidak. Semua itu tidak akan membantuku, tanpa adanya usaha. Mungkin Cuma ini solusinya, kerjakan sesuatu itu dengan pelan-pelan, ikhlas, dan sabar. Memang berat melakukannya, tapi jika tak ada motivator yang memotivasi kita, ada baiknya kita yang memotivasi diri kita sendiri. Bila kamu hanya merasakan keluhanmu dan rasa sakitmu itu aka menambah parah keadaanmu, jangan kau rasakan, lakukan saja. Let’s do it! Motivasi terbesarku adalah kedua oangtuaku, sahabat, teman juga teman lelaki yang mentransfer energi positif kepada diriku, sayangilah mereka, hargailah mereka dan lindungi karna mereka sagat berharga dalam hidup kita.
  • yahh bahas usaha lagi yuk, semua bisa diselesaikan dengan baik jika kita mengerjakannya dengan baik pula. Aku membuat usaha flanel ini pun karena hobby, hanya belajar otodidak dan hasilnya pun lumayan jadi barang DIY yang keren dan lucu. Meskipun begitu tidak boleh menyombongkon diri, harus tetap rendah hati dan selalu belajar . mungkin juga keluarga berlatar belakang pengrajin, secara tidak sengaja tangan-tangan kreatif mereka disalurkan kepadaku #hehe :D.



Oke, sampai disini saja yah. Terimakasih sudah berkunjung di blog saya .
Keep calm and DIY .

Jumat, 27 September 2013

Perkenalan Singkat ..

  • Assalamu'alaikum Wr. Wb

    Alhamdulillah, 
    puji syukur kepada Allah SWT karena saya berhasil membuat blog baru ini dengan nama FlanEka. Saya membuat blog ini untuk mengiklankan dan mempromosikan usaha saya dan berbagi ilmu, cerita, tulisan dan karya seni tentunya. Lihat profilku jika ingin mengenal lebih jauh tentang saya. Saya masih kelas XII jurusan Teknik Gambar Bangunan (Arsitek) di SMK Negeri 01 Singosari dan saat ini saya masih prakerin alias praktek kerja industri. Sebenarnya saya membuat karya dari flanel ini karena hobi tapi lama-kelamaan saya ingin mengembangkannya menjadi usaha untuk membiayai kuliah saya nanti setelah lulus dari SMK (Doakan yaa, amin ^^). Jadi saya hanya menerima pesanan soalnya saya masih belum punya karyawan dan semuanya saya urus sendiri. Semoga kalian suka dengan karya dan tulisan saya dan terimaksih telah berkunjung di blog saya :D

Boneka Muslimah

Bandol Android

Bandol Android

Boneka Pigy

Bros Bunga

Boneka Couple

Bandol JKT 48

Bandol Micky dan Minnie Mouse

Boneka Micky Mouse

Bandol Minions

Bros Owl Kecil

Bros Owl Besar

Bandol Pucha